Cara Mengatasi Telapak Kaki Yang Pecah-pecah. Kepercaya dirian kita akan sangat terganggu jika kita memiliki telapak kaki yang pecah--pecah, memakai sandal tidak percaya diri, memakai sepatu juga tidak percaya diri. Apa iya harus pakai kaos kaki terus untuk menutupi telapak kaki yang pecah-pecah ini! Selengkapnya yuk kita simak!
Telapak kaki yang posisinya berada di bawah kerap membuatnya terlupakan dan tidak memperoleh perawatan yang diperlukan. Akibatnya telapak kaki pun akan mengalami pecah-pecah. Saat mengenakan sepatu atau sandal yang terbuka ini akan jadi masalah yang cukup pelik Ladies.
Jangan hanya berdiam diri Ladies. Percantik telapak kakimu dengan perawatan super mudah. Kaki yang pecah-pecah tak hanya akan mengganggu penampilan. Kaki pecah-pecah bisa menjadi infeksi bila ada bakteri atau zat berbahaya yang masuk melalui celah-celah kaki.
Kamu bisa mengatasi masalah ini dengan menggunakan pisang, Ladies. Caranya pun cukup mudah. Kamu hanya harus menghaluskan pisang menjadi pasta atau krim. Setelah itu, oleskan pada telapak kaki yang pecah-pecah. Biarkan selama 10-15 menit. Setelah itu bilas dengan air dingin.
Pisang mempunyai manfaat yang akan membantumu memiliki kulit telapak kaki yang halus dan lembut lho. Tak hanya terbebas dari kaki pecah-pecah, dengan perawatan yang rutin telapak kakimu akan jadi sehalus pantat bayi. Well, tertarik mencoba tips ini?
Artikel keren lainnya:
wah mudah sekali ya gan, kaki saya sendiri banyak lubangnya gan.
BalasHapusya berarti harus pakai cara diatas ya gan
HapusPerawatan yang alami dan sangat efisien ya mas, dan yang lebih penting manfaatnya itu ya, patut dicoba nih bagi yang membutuhkan.
BalasHapusalami banget mas ahmad
Hapus